SUARASULAWESI.COM, MAKASSAR - Kapolrestabes Makassar, di dampingi Kapolsek Tallo AKP, Ismail, S.E., M.M., melaksanakan giat kerja bakti Gotong Royong yang di selenggarakan oleh Polrestabes Makassar bersama warga Kelurahaan Tallo, Kecamatan Tallo Kota Makassar, Minggu (04/06/2023).
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib, SIK bersama rombongan tiba di Timongan Lompoa Jl. Sultan Abdullah Raya untuk melaksanakan ziarah Makam, kemudian lanjut menuju ke Makam Raja -Raja Tallo dengan berjalan kaki.
"Kapolrestabes Makassar tiba di Makam raja-raja tallo disambut dengan Anggaru selanjutnya melaksanakan ziarah kubur di makam raja-raja Tallo," Kata Akp Ismail
Seusai Kemakam Raja-Raja Tallo, Kapolrestabes makassar bersama rombongan melanjutkan ke Gudang Kecap Jl. Sultan Abdullah raya untuk acara pembukaan Gotong Royong dan pembagian sembako kepada Warga.
"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kec. Tallo khususnya warga Kel. Tallo yang hadir pada hari ini, Kegiatan minggu bersih ini merupakan program kami Polrestabes Makassar Dalam rangka memyambut HUT bhayangkara ke 77," Ucap Kombes Pol Mokhamad Ngajib dalam sambutannya.
Dia juga berharap sinergitas TNI Polri dan Masyarakat tetap terjaga untuk meningkatkan persatuan yang dimulai hal Gotong Royong.
"Semoga kita bersama Polri, TNI, Pemerintah Kota Makassar dan seluruh elemen masyarakat bisa bersatu bersama sama bergotong royong untuk meningkatkan kesatuan dan persatuan kita.., Kerja bakti di Jln. Sultan Abdullah 2 Mangngara bombang oleh personil Polrestabes Makassar dan Warga Kel. Tallo," harapnyan
Kapolrestabes Makassar meninggalkan lokasi berlangsung sampai selesai, situasi aman dan kondusif.
kegiatan tersebut dihadiri oleh, Para PJU Polrestabes Makassar, Kapolsek Se Jajaran Polrestabes Makassar, Kapolsek Tallo AKP ISMAIL, SE, MM.,Wakapilsek Tallo, AKP H.RAMLI. JR. SH, Danramil 02 Tallo, Camat Tallo, Lurah Kec. Tallo, Personil Polrestabes Makassar, Personil Polsek Tallo, Anggota DPK KNPI Kec. Tallo, Anggota Komando Gepmar, Relawan HMI Kom. Kedok gigi UMI, Relawan Yayasan Buddha Tzu-Chi, para rt / rw kel. Tallo, Tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda kel. Tallo, warga Kel. Tallo.
Aswar